Fiuh, saya lega. Beberapa tugas cukup terkendali sampai detik ini. Oke, saya memang bukan project controller yang ditunjuk resmi oleh perusahaan itu, tapi well, saya cukup mampu mengorganisir pekerjaan saya yang menyangkut banyak orang. Saya tidak menyangka bisa menekan - hahahhahaha - orang logistik yang agak tak seronok soal penyampaian material dan membuat mereka membalas email saya dengan janji yang terekam hingga orang-orang PM. Dan beberapa kebutuhan untuk cut over minggu depan sudah bisa saya perhitungkan minggu ini. Nanti malam adalah malam optimasi di tiga kota. Saya cukup menyiapkan teman-teman dan kami semua bekerja sama. Tim Telkom pun sudah dihubungi dan bantuan datang. Informasi site telah dikumpulkan, semoga semuanya lancar.
Jadi jadwal untuk minggu depan adalah-menurut pemikiran enjinermondarmandir- :
Senin pagi : ilma dan pak margono ke Cikupa, senin malam : Cut Over link Cikupa - Bandung Lamda 1,2,3. Sesudahnya Algie ke Jakarta.
Selasa menyiapkan material untuk Purwokerto, Tegal dan Cirebon. Sekaligus pemberangkatan tim.
Algie akan ke Tegal bersama pak Margono, Erisa ke Cirebon bersama pak Uday dan saya..whatta sendirian ke Purwokerto.
Kamis malam cut over tiga link diatas. Kalau kuat, Rabu malam hahahaha. Najong. Enggak lah yah, emang kuda kerja paksa.
Seharusnya kamis malam itu bisa sekalian optimasi Purwokerto-Gombong sih yah asal tim di Jateng mau bantu. Tapi ga yakin juga sih mereka siap, karena kerjaannya juga banyak.
Nah Jumat si Algie cuti deh, doi mau lamaran dooong hahahah...
Okey deh , sekilas ini dulu aja jadwalnya. So far terdengar baik. wkwkwkw
Tidak ada komentar:
Posting Komentar